Definition List

LightBlog

Translate

Senin, 27 Februari 2012

Kejahatan seorang hacker mencuri akun anda

Akun Anda pernah di pakai orang lain? Anda tentu pusing kenapa akun anda sampai bisa di ketahui oleh orang lain. Itulah kejahatan seorang HACKER. Mereka sama halnya dengan pencuri yang selalu mengintai siapa saja yang lengah untuk mendapatkan keuntungan dari pihak lain secara ilegal salah satu contoh mereka dapat mencuri akun yang Anda miliki dan menggunakannya tanpa seijin Anda dan bisa jadi sangat merugikan bahkan membahayakan Anda sebagai penanggung jawab akun tersebut.

Dibawah ini ada beberapa langkah untuk mengantisipasi pencurian akun :

1. Jangan membuka/membaca (klik) email dari orang yang tidak Anda kenal.
2. Jangan men-download software/files dari website yang tidak Anda ketahui tentang keamanannya.
3. Jangan mengunjungi website yg mencurigakan.
4. Jangan pernah melakukan share ID, password dan account secara detail.
5. Jangan memberitahukan ID dan password apabila ada orang lain yg meminta, kebanyakan GM/staff suatu MMORPG tidak pernah menanyakan password kepada player.
6. Jangan pernah menuliskan ID dan password melalui public chat.
7. Jangan melakukan transaksi dengan seseorang di dalam situs atau jejaring sosial tanpa kenal atau bertemu langsung.
8. Usahakan password mengandung alphabet dan numeric sehingga tidak mudah ditebak oleh pihak lain.
9. Jangan lupa untuk mengganti password secara berkala terutama bila Anda pernah login di warnet atau komputer milik bersama.
10. Pastikan Anda log out setelah memakai komputer milik bersama untuk megakses akun Anda.

Virus, Trojan applications dan key-logging software semuanya dapat mencuri data  anda dan biasanya ter-install di komputer melalui executable program. Executable artinya bila akhiran dari file tersebut adalah .EXE , atau dengan cara click kanan file tersebut dan pilih properties. Jika File Type berjenis Application, maka bisa dikatakan file tersebut executable.

Dalam banyak kasus biasanya hacker menaruh  viruses, keyloggers, dan lain lain dalam executable files yang berhubungan dengan game. Trik yg biasa digunakan adalah menaruhnya kedalam suatu program seperti berikut :

1. Gold duplicating / gold making software
2. Create / Item duplicating software
3. Auto hunting software / BOT system.
4. Teleportation / movement-cheating programs.
5. Unrealistic program yg memungkinkan player untuk invisiblilty, 1 hit kills, dan masih banyak lagi.



Demikian sedikit informasi tentang mengamankan sebuah akun dari bahaya pencurian oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Dengan hal ini semoga Anda dapat lebih waspada dan berhati-hati dalam menjelajahi dunia internet yang luas.
Share |

Add to Google Reader or Homepage

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silakan beri komentar untuk konten ini